Minum kopi di banyak tempat di pusat kota mungkin sudah
biasa. Tapi bila melakukannya dalam sebuah rumah joglo jawa-bali dengan
suasana sejuk dan cenderung dingin dengan pemandangan kota Bandung. Ini
dia pilihan utama untuk bersantai di Bandung, Memandang kota Bandung
yang kecil dari kejauhan, semua masalah dan stress pun terasa semakin
jauh. Anda dan keluarga pun bias duduk-duduk bersantai atau selonjoran
di kursi-kursi kayu sambil ngobrol dan menyeruput kopi yang benar-benar
berasa kopinya. Maksudnya, kopi yang terbuat dari ragam biji kopi murni
Itali dan lokal yang diracik khusus oleh pakarnya dan digiling dengan
mesin gilingan khusus.
|
Joglo Kopi Ireng |
Kopi Ireng berdiri awal Januari 2008, berlokasi di dataran tinggi Bukit Pakar Timur Ciburial, Dago - Bandung.
|
Creamy Cappuccino |
Di Kopi Ireng, Anda bisa mencicipi aneka biji kopi
murni lokal ataupun Itali. Ada tujuh menu kopi spesial yang takkan anda
temukan rasanya di tempat lain. Contohnya, Stairway To Heaven (racikan
Illy Espresso dengan Baileys, grenadine, dan es krim), Snow White
(racikan Illy Espresso dengan susu dan Kahlua), dan Orange Coffee
(racikan Illy Espresso dengan jus jeruk dan susu). Kopi regular lain
seperti Costarica Tarazzu, Toraja, Bali Kintamani, dll juga siap
menghangatkan tubuh. Sambil ditemani penganan pancake, sandwich, pasta
al Dente atau pisang goreng ala Kopi Ireng, Anda dan keluarga dijamin
makin betah berlama-lama disini. Apalagi bisa dilanjutkan dengan
santapan gurih dan mengenyangkan seperti macam-macam steak, nasi goreng
rempah, nasi ayam sasak, atau sop buntut goreng kopi.
|
Stairway To Heaven |
|
Caramel Machiato |
|
Zigzag Cappuccino |
Untuk warga Bandung, Kopi Ireng benar-benar menjadi
tempat bersantai yang akan menambah gairah hidup sekembalinya ke pusat
kota. Dan akan kurang berasa untuk para pendatang yang berlibur bila
belum merasakan eksotisme kopi dan masakan di Kopi Ireng sambil
menikmati hawa sejuk dan pemandangannya. Sebagai tempat ‘ngopi yang
benar-benar kopi’ dan bersantap sambil menyegarkan hari dan pikiran,
Kopi Ireng adalah satu-satunya pilihan di Bandung.
Menu
kopi spesial yang ditawarkan adalah kopi luwak: zig zag cappucinno,
caramel macchiato, black cappuccino dan lainnya dengan harga sekitar
Rp.30 ribu hingga Rp.50 ribu per menu. Cafe ini buka setiap hari mulai
pukul 10 pagi hingga 11 malam atau 1 pagi dini hari khusus akhir pekan.
Contoh Menu Kopi Ireng
|
Triple Decker Sandwich |
|
|
Sop Buntut Goreng |
|
|
Blackberry Pancake |
|
Alamat Kopi Ireng Cafe
Jl. Bukit Pakar Tim. No.1, Cimenyan, Bandung, Jawa Barat 40198
No Telepon
(022) 2531074
Jam Buka
Tuesday 10:00 AM – 11:00 PM
Wednesday 10:00 AM – 11:00 PM
Thursday 10:00 AM – 11:00 PM
Friday 10:00 AM – 11:00 PM
Saturday 10:00 AM – 1:00 AM
Sunday 10:00 AM – 11:00 PM
Monday 10:00 AM – 11:00 PM